Selasa, 28 September 2010

Indahnya Pejalanan Ke Loksado

Loskado merupakan obyek wisata air terjun dan jeram yang ada di wilayah Kalimantan Selatan, tepatnya berada di Kabupaten Hulu sungai Selatan.yang mana lama nya perjalanan dari Banjarmasin ke Loksado -/+ 6 Jam Perjalanan dengan menggunakan Mobil maupun Motor. 
Cerita ini di mulai saat saya pertama kali datang ke Objek wisata tersebut tepatnya di tahun 2006 besama dengan teman sekerja di kantor, selama perjalanan sih masih bingung karena bayangan mengenai objek wisata tersebut hanya tau dari cerita teman dan baca buku saja sih! Kelihatanya sih bagus,, eh ternyata memang bagus dan indah sekali dengan pemandangan yang bigitu hijau dan udara yang sejuk di kala di pagi hari, oh saya lupa di loksado juga ada tempat untuk menginap dan tempat sumber air panas yang menurut mitos dapat menyembuhkan penyakit kulit..
Setalah sampai di sana kelihatan sih suasana yang begitu sejuk, dan terdengar suara gemuruh air yang mengalir, jam menunjukanjam 07.00 wita saya bersama yang lain bersiap-siap untuk menuju tempat air terjun tepatnya di HARATAI menggunakan Ojek, dalam perjalanana saja sudah terlihat pemandangan yang biegitu  indah dan hijau. dan yang membuat perjalanan begitu mengasikan dan menegangkan selaian dari arung jeram adalah naik ojek nya,,heheheheheh! habisnya dengan jalan yang begitu sempit dan jembatan yang cukup tua para ojeker sangat berani mengedari motornya dengan cepat serta di samping sudah menanti jurang,, tapi buat pembaca jangan takut dengan hal tersebut karena para ojeker sudah terampil sertt terlatih dan menguasai track yang ada di Haratai,,seru banget ko,,! dan buat yang suka walking bisa aja sih naik tapi harus di ingat jangan lupa bawa guide dari penduduk setempat biar gak tersesat,,Ok!

Cerita di atas masih selama perjalanan,,ne saya ceritakan suasana saat tiba di air terjun nya yang ada di HARATAI,,
sesampainya di tempat tujuan saya langsung mandi dengan air yang agak sedikit dingin karena masih pagi dan suasana di sekitar masih alami dengan banyak pohon-pohon yang hijau,,setelah selesai bersenang -senang di sana saya berserta rombongan kembali tempat penginapan untuk mempersiapkan buat Jeram menggunakan rakit yang terbuat dari Bambu(paring bahasa orang sana),,setalah semuanya siap saya berserta rombongan mulai meluncur,,,horeeeeeeeeeeeeee,,,,,,dalam satu rakit di isi 4 sampai 5 orang di tambah dengan guide (juru mudi gitu,, bahasa kerenya). Selama perjalanan semua selain histeria karena meningkati Arum Jeram  kita juga dapat melihat di sisi kanan maupun kiri gunung, pohon yang hijau serta tidak ketinggalan kita dapat melihat Bunga Anggrek spesies Loksado,, akhir dari perjalanan Arum Jeram, saya beserta rombongan menuju sumber Air Panas tepatnya di TANUHI yang mana di TANUHI selain sumber Air Panas juga ada tempat buat menginap(koteks), terus kolam renang dan tidak lupa tempat olah raga.

Heeeeee,,!gimana teman-teman,,obyek wisatanya asyik kan makanya cepat datang ke Kalimantan Selatan terus Ke Jangan Lupa Ke LOKSADO (Kab. Hulu Sungai Selatan/Kandangan) saya saja sudah 3 kali ke sana gak bosen tuh,,! satu lagi jangan lupa, misalkan ke sana jangan lupa beli Oleh-oleh khas sana ya,,! seperti Dodol Khas kandangan dan beragam kerajinan lainnya.

Akhir kata saya ucapkan terima kasih, semoga cerita ini dapat bermanfaat bagi yang pengen mencari objek wisata dan di tunggu cerita yang lain tentang Wisata yang ada di Kalimantan Selatan.

Ne saya kasih link Fotonya yang di Upload sama teman saya di Flickr Klik ya,,,(^_^),,,


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Comment

Recent Comment